img not found!

Tes Kemampuan Bahasa Inggris Dosen dan Karyawan di Lingkungan Universitas Muhammadiyah Palembang

Tes Kemampuan Bahasa Inggris Dosen dan Karyawan di Lingkungan Universitas Muhammadiyah Palembang

Sabtu, 10 Februari 2018. Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M. membuka secara resmi Kegiatan Tes Kemampuan Bahasa Inggris yang diikuti oleh Dosen dan Karyawan di Lingkungan Universitas Muhammadiyah Palembang. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari di Laboratorium Bahasa Universitas Muhammadiyah Palembang.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Lembaga Bahasa Universitas Muhammadiyah Palembang ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan Bahasa Inggris dari Dosen dan Karyawan di Lingkungan Universitas Muhammadiyah Palembang untuk menuju World Class University. Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari yaitu tanggal 10 Februari 2018 dan 12 Februari 2018 dihadiri oleh Rektor, Wakil Dekan I, Dekan FKIP dan Wakil Dekan II FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang.

Dengan diadakannya Tes Kemampuan Bahasa Inggris ini, diharapkan dosen dan karyawan di lingkungan Universitas Muhammadiyah Palembang termotivasi untuk selalu memperbaiki kemampuan bahasa inggrisnya yang merupakan syarat utama menuju World Class University yang menjadi tujuan Universitas Muhammadiyah Palembang.

   

(red:Humas FKIP UM Palembang)

[contact-form-7 id=”680″ title=”Tanpa judul”]

Comments are closed.