Mahasiswa Asal Thailand Berhasil Menyelesaikan Studinya di FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang
Palembang – Sabtu (10/03/2018) menjadi hari yang cukup istimewa bagi Safeeyah Rassae, mahasiswi asal Thailand, yang telah berhasil menyelesaikan empat tahun pendidikan Strata 1 nya di FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang. Mahasiswi angkatan 2013 tersebut terdaftar sebagai mahasiswi FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang di Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia.
Bertempat di Ruang Dekan FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang, Dr. Rusdy A. Siroj, M.Pd. selaku Dekan FKIP UM Palembang menyerahkan secara langsung Ijazah mahasiswi tersebut dengan didampingi Wakil Dekan I, Dr. Gunawan Ismail, M.Pd., Kaprodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Supriatini, S.Pd., M.Pd., dan Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) & Lembaga Bahasa, Rini Susanti, S.Pd., M.A.
Safeeyah Rassae merupakan salah satu mahasiswa asal Luar Negeri yang mendapatkan Beasiswa dari Universitas Muhammadiyah Palembang. Hal ini merupakan bukti bahwa Universitas Muhammadiyah Palembang tidak hanya fokus pada peningkatan kualitas pendidikan mahasiswa di dalam negeri saja, tetapi juga mahasiswa muslim dari Luar Negeri juga menjadi perhatian Universitas Muhammadiyah Palembang.
Kepala KUI dan Lembaga Bahasa Universitas Muhammadiyah Palembang menyampaikan bahwa saat ini Universitas Muhammadiyah Palembang memiliki MoU atau perjanjian kerjasama dengan sekolah-sekolah di Thailand dalam bentuk Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Internasional bagi mahasiswa FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang. Selain itu lulusan FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang juga memiliki kesempatan berkarir di Luar Negeri melalui Program Alumni Mengajar.
Hal ini merupakan salah satu bentuk prestasi yang ditunjukkan oleh Kantor Urusan Internasional (KUI) Universitas Muhammadiyah Palembang untuk bekal menuju World Class University.
(red: Humas FKIP UM Palembang)